
dok
17MERDEKA, MEDAN - Direktorat (Dit) Reserse Narkoba Polda Sumut berhasil meringkus seorang bandar narkoba di Kabupaten Labuhanbatu. Pelaku ditengarai sebagai pemasok narkoba terbesar di Sumatera Utara.
Selain bandar, Polda Sumut juga berhasil mengamankan dua rekannya, satu diantaranya merupakan Pegawai Negeri Sipil (PNS).
Saat dikonfirmasi, Kasubbid Penmas Polda Sumut, AKBP MP Nainggolan mengakui adanya penangkapan bandar narkoba terbesar tersebut. Tapi, dia belum bisa menjelaskan secara detail tentang kronologis pengungkapan kasus tersebut dan identitas pelakunya karena masih dalam proses pengembangan.
"Betul, tapi sabar untuk berita lengkapnya karena masih dalam pengembangan, ya," ujar Nainggolan melalui telepon seluler, Selasa (12/1/2021).
Sementara, informasi diperoleh menyebutkan, bandar narkoba ini ditangkap bersama dua rekannya di sebuah hotel Kabupaten Labuhanb Batu Selatan (Labusel). Polda Sumut sudah melakukan pengintaian terhadap gerak-gerik pelaku selama berada di Kabupaten Labuhanbatu.
Seorang PNS yang diamankan tersebut, menjabat sebagai Kepala Bidang (Kabid) di Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). Belum diketahui, apakah PNS tersebut bekerja di BPBD Provinsi atau Kabupaten/Kota. (17M.02)
Komentar
Berita Terkini




Jumat, 22 Jan 2021 22:14
Pemkab Labuhanbatu Komit Tingkatkan Mutu Pendidikan dan Pelayanan Kesehatan
Pemerintahan

Jumat, 22 Jan 2021 22:13
Bupati Labuhanbatu Hadiri Pisah Sambut Kepala PN Rantauprapat Klas IB
Pemerintahan

Jumat, 22 Jan 2021 21:37
Kadinsos Sergai Terjaring OTT Naik Status Menjadi Tersangka
Kriminal & Hukum






Kamis, 21 Jan 2021 22:20
Miliki Senpi Ilegal, Residivis Diciduk Tekab Polsek Kutalimbaru
Kriminal & Hukum

Kamis, 21 Jan 2021 22:12
2 ASN Tersandung Narkoba, Andi Suhaimi: Kita Lihat Regulasi, Dipecat Atau Tidak
Pemerintahan


Kamis, 21 Jan 2021 21:35
Wanita Gagal Selundupkan Sabu ke Tahanan Polrestabes Medan
Kriminal & Hukum
